OKI Gelar Pertemuan Darurat Bahas Deal of The Century
Jeddah. Organisasi Kerjasama Islam (OKI) mengadakan pertemuan darurat antar Menteri Luar Negeri negara anggota pada hari senin (3/2/20) untuk membahas Proposal Perdamaian yang di usulkan oleh presiden Amerika Trump.
Informasi ini didapat langsung dari postingan akun twitter resmi OKI, yang juga mengabarkan agenda darurat tersebut akan digelar di Markas Sekjen OKI bertempat di Jeddah, Arab Saudi.
Dalam pertemuan tersebut OKI akan membahas sikapnya terhadap Deal of The Century. Menteri Luar Negeri Turki Mevlüt Çavuşoglu juga turut hadir dalam pertemuan darurat ini, seperti dilansir laman situs, aa.com.tr, Ahad (2/2/2020).
Pada selasa yang lalu, presiden Amerika Donald Trump telah menyampaikan proposal perdamaiannya atau lebih dikenal dengan Deal Of The Century yang dihadiri oleh netanyahu.
Rencana trump untuk membangun Negara Palestina sebagaimana gambar peta yang dia gagas ini ditolak mentah-mentah oleh Turki dan Banyak Negara begitu juga Otoritas Palestina dan seluruh Faksi Perlawanan Palestina karena menurut mereka seluruh Kota Al Quds adalah Ibukota bagi Palestina.