40.000 Jamaah Laksanakan Shalat Jum’at Berjamaah di Gerbang Al-Rahmah
Al-Quds – Polisi penjajah israel dikerahkan diseluruh pelataran Masjid Suci Al-Aqsha. Sementara itu, para jamaah melakukan sholat jumat berjamaah, setelah keputusan israel untuk kembali menutup mushola gerbang Al-Rahmah, Jum’at (8/3/2019).
Seorang koresponden media Ma’an menyebutkan bahwa lebih dari 40.000 ribu jamaah sholat jum’at bersama di pelataran masjid Al-Aqsha. Polisi penjajah israel termasuk sniper juga dikerahkan di seluruh area tersebut, tambahnya.
Sepanjang Februari 2019, pintu Al-Rahmah ditutup dan dibuka kembali akibat protes yang damai yang dilakukakn oleh aktivis-aktivis Palestina serta para jamaah di depan gerbang tersebut. Pasukan penjajah israel menyerang sejumlah orang Palestina selama aksi damai tersebut serta menahan beberapa dari mereka, diantaranya melarang para pejabat tinggi Badan Wakaf Islam masuk ke Masjid Suci Al-Aqsha selama 40 hari.
Pintu Al-Rahmah adalah sebuah bangunan besar yang terletak di bagian timur Al-Aqsha. Otoritas israel menutup bangunan tersebut pada tahun 2003, yang digunakan sebagai markas Komite Kebudayaan Islam. Israel mengatakan pada saat yang sama, bahwa bangunan ini telah digunakan untuk aktivitas politik. Pada 2017, Pengadilan israel memerintahkan menutup bangunan tersebut hingga ada pemberitahuan lebih lanjut. (wm/knrp)