BeritaBerita Palestina

Situasi Waspada di Penjara israel Pasca Gugurnya Tawanan Palestina

Palestina – Para tawanan Palestina yang mendekam di penjara israel menyatakan “waspada” setelah kematian tawanan Palestina di penjara-penjara israel, seperti dilansir NGO Komunitas Tawanan Palestina , Rabu (6/2/2019).

Sebelumnya, Badan Tawanan Palestina menyatakan tawanan Fares Baroud (51 tahun) meninggal dunia di dalam penjara israel Raymond, tidak lama setelah dipindahkankan ke salah satu rumah sakit zionis israel.

Badan Tawanan Palestina ini menuntut administrasi penjara israel Raymond dan pemerintah israel bertanggungjawab penuh atas kejahatan ini dan serangkaian kejahatan lainnya yang dilakukan terhadap para tawanan Palestina.

Para Tawanan Palestina menyatakan berkabung. Disamping itu, Tawanan Palestina ini juga menutup seluruh ruangan dan menolak diberikan makanan oleh israel serta tetap bersiaga penuh, untuk bersiap konfrontasi dengan administrasi penjara israel,” jelas NGO Komunitas Tawanan Palestina.

“Kematian tawanan Fares Baroud ini disebabkan kelalaian medis secara sengaja oleh israel selama bertahun-tahun dan diperburuk dengan menepatkannya di penjara isolasi selama bertahun-tahun, hingga terjangkit virus di hatinya selama beberapa hari terakhir,” tambahnya. (wm/knrp)

 

Sumber: aa.com.tr

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *